Dibawah ini ada beberapa list HP Android 4G murah bermerek ternama yang bisa kamu beli di Indonesia saat ini.
Gadgetail.com – Buat kamu yang sedang mencari ponsel baru di hari menjelang lebaran ini, kamu mungkin membutuhkan ponsel dengan salah satu kriterianya adalah sudah mendukung 4G LTE. Di zaman yang serba internet sekarang ini kecepatan akses internet sangat penting, dan dengan memiliki HP 4G kita bisa mengakses internet lebih cepat, meski tak selalu murah.
Jika HP 4G yang kalian caari, maka kalian mungkin bingung dan sedang gundah gulana memilih ponsel 4G bermerek apa yang dibanderol dengan harga murah. Ponsel bermerek yang terkenal di Indonesia tentu pilihannya adalah Samsung, Oppo, Vivo, dan Asus. Namun apakah ponsel 4G untuk seluruh merek itu ada?
Meski ada, namun jumlahnya tidak banyak, bahkan sangat terbatas sekali model-modelnya. Untuk beberapa merek seperti Samsung, Oppo, Asus dan Vivo, mungkin kalian harus menyerah mendapatkan ponsel murah dari seluruh merek tersebut. Namun ada beberapa alternatif HP bermerek yang sudah mendukung 4G. Berikut ini pilihannya:
Xiaomi
Xiaomi, bagi beberapa orang merek ini mungkin tidak begitu di kenal. Namun percayalah bahwa kamu tidak akan menyesal membeli ponsel ini. Sebelum itu, kita bicara soal latar belakang merek ini dulu.
Memang, Xiaomi tidak seperti saudaranya Vivo dan Oppo yang promosi jor-joran di Indonesia namun ponsel mereka dibanderol dengan harga mahal. Xiaomi menggunakan strategi penjualan secara online dan promosi yang dilakukan dari mulut ke mulut. Oleh karena itu, ponsel ini pun kebanyakan hanya dikenal oleh mereka yang sering bersosialisasi di internet.
Dibilang ‘saudara’ Oppo dan Vivo, karena Xiaomi, Oppo dan Vivo sebenarnya adalah tiga perusahaan yang dimiliki oleh orang yang sama, dan sama-sama berasal dari China. Jadi anda jangan ragu soal kualitasnya. Perbedaan dari ketiga ponsel ini hanya dari segi strategi pemasarannya saja. Jika anda menginginkan merek ternama, maka Oppo atau Vivo pilihannya meski harganya lebih mahal. Namun jika anda menginginkan kualitas yang setara namun harga yang lebih murah, maka Xiaomi jawabannya.
Ada beberapa pilihan ponsel Android 4G yang ditawarkan oleh Xiaomi, yaitu Xiaomi Redmi 4A yang dibanderol Rp 1,1 jutaan, Redmi 4X dibanderol Rp 1,3 jutaan, dan termurah Redmi 2 Prime dibanderol Rp 1 juta.

Xiaomi Redmi 4A
Advan
Anda tentu sudah pernah mendengar merek ini. Advan adalah perusahaan teknologi lokal yang berbasis di Indonesia dan namanya sudah sangat dikenal. Jika anda cinta Indonesia, maka belilah produk-produk dalam negeri, dimana Advan adalah salah satu pilihannya.
Bicara soal rekam jejaknya, Advan sudah cukup lama berkecimpung di industri ini. Beberapa produk mereka laris manis di pasar Indonesia terutama karena harga perangkatnya yang murah, meski belum menembus pasar luar negeri.
Beberapa opsi ponsel Android 4G dari Advan adalah Advan i7A seharga Rp 800 ribuan dan Advan i5C seharga yang sama.
Smartfren
Smartfren adalah salah satu operator seluler tanah air yang dimiliki oleh PT Sinarmas. Merek ini juga sudah sangat dikenal di Indonesia. Meski bisnis utamanya adalah jaringan seluler, namun perusahaan ini juga menjual perangkat di Indonesia. Ada banyak perangkat yang dijual, mulai MiFi, modem, termasuk juga smartphone.
Ada beberapa pilihan ponsel Android 4G bermerek Smartfren yang tersedia, seperti Andromax A seharga Rp 600 ribuan, Andromax R & R SE seharga Rp 700 ribuan & Rp 1 jutaan, Andromax R2 Rp 1 jutaan.
Itulah beberapa hp android 4G murah bermerek dibawah Rp 1 Juta yang bisa kamu beli saat ini dan tersedia banyak pilihan, dan semua pilihan ada di tangan anda.
Leave a Reply