Gadgetail.com – Jika kamu sudah pernah memainkan Blitz Brigade, atau sedang memainkan game tersebut, maka ada kabar baru dari developer game tersebut, Gameloft. Developer asal Perancis ini baru saja merilis sekuel game tersebut yang diberi judul Blitz Brigade: Rival Tactics.
Game FPS online ini kini telah ditingkatkan di versi terbarunya yang mencakup gameplay baru yang lebih menarik serta pertarungan taktis secara real-time. Disini, anda harus membangun regu yang terdiri dari 8 orang dari puluhan pahlawan, kendaraan dan banyak lagi.
Anda juga akan mendapatkan peti berisi senjata dan berbagai alat lainnya untuk memperbaiki pasukan anda, setiap kali anda memenangkan pertarngan. Anda juga bisa merekrut pahlawan ikonik untuk masuk ke tim anda.
Untuk memperkuat pasukan, anda bisa bergabung dengan fraksi dan membentuk tim sekutu yang kuat.
Blitz Brigade: Rival Tactics adalah game yang bisa anda unduh dan mainkan secara gratis, namun game ini harus terhubung ke jaringan internet agar bisa dimainkan. Jadi pastikan anda memiliki atau berlangganan paket data sebelum memainkan game ini. Selain itu, juga terdapat iklan dalam permainan ini.
Blitz Brigade: Rival Tactics tersedia untuk Google Play dan App Store.
Leave a Reply