Bingung bagaimana cara transfer pulsa Indosat ke Indosat (IM3, Mentari & Matrix Ooredoo)? Dibawah ini anda bisa mengetahuinya.
Gadgetail.com – Transfer Pulsa adalah salah satu layanan atau fitur yang diberikan pihak Indosat kepada pelanggan mereka. Transfer Pulsa di Indonesia juga disediakan oleh operator lainnya, meskipun untuk transfer pulsa antar operator tidak bisa dilakukan saat ini.
Dengan adanya transfer pulsa, pelanggan Indosat Ooredoo baik itu Mentari Ooredoo, Matrix Ooredoo Auto maupun IM3 Ooredoo bisa berbagi pulsa satu sama lain. Transfer pulsa di Indosat Ooredoo lebih menguntungkan dibandingkan transfer pulsa ke operator lain macam Telkomsel. Jika di Telkomsel transfer pulsa tidak menambah masa aktif kartu, maka di Indosat, fitur transfer pulsa bisa menambah masa aktif.
Dengan adanya transfer pulsa kita bisa memberikan hutangan pulsa kepada teman kita yang sedang sekarat pulsanya, atau memberikan pulsa kepada orang lain, seperti anak kita yang sedang kuliah atau sekolah di luar kota. Ada banyak keuntungan transfer pulsa yang bisa kita dapatkan.
Pertanyaannya, bagaimana cara transfer pulsa Indosat? Ternyata mudah sekali melakukan transfer pulsa. Ada dua cara yang bisa kita gunakan untuk mentransfer pulsa, yaitu melalui SMS dan UMB. Tergantung kenyamanan anda ingin menggunakan cara yang mana, berikut ini adalah cara mengirim pulsa Indosat ke sesama Indosat:
Cara Mentransfer Pulsa Indosat Melalui SMS
Pertama, untuk mentransfer pulsa melalui SMS, caranya sangat mudah karena anda cukup mengetikkan SMS dengan format:
Transferpulsa<spasi>No Ponsel Tujuan<spasi>Nominal Pulsa
– Kirim ke: 151
Kedua, anda akan mendapatkan SMS balasan berisi kode token. Untuk mengkonfirmasi bahwa anda ingin mentransfer pulsa ke nomor yang sudah anda tentukan, ketik SMS dengan format:
OK<spasi>kode token
– Kirim ke: 151
Ketiga, SMS balasan akan anda terima dari Indosat yang isinya berupa informasi atau pemberitahuan bahwa transfer pulsa sudah berhasil dilakukan, dan selesai.
Contohnya, jika anda ingin mengirim pulsa sebesar Rp 5.000 ke nomor 085123456789, maka anda cukup mengetikkan SMS:
Transferpulsa 085123456789 5000
– Kirim ke: 151
Setelah menerima SMS balasan dari Indosat dengan kode token 1234, maka ketikkan lagi SMS:
OK 1234
– Kirim ke: 151
SMS notifikasi bahwa transfer pulsa telah berhasil dilakukan pun akan anda terima.
Setelah anda melakukan hal diatas (mentransfer pulsa), pulsa anda akan terpotong sebesar “jumlah pulsa yang di transfer + Rp 600”. Rp 600 adalah biaya untuk sekali transfer pulsa. Jadi, misalnya anda mentransfer pulsa Rp 5.000, maka pulsa yang dipotong adalah Rp 5.600.
Cara Mentransfer Pulsa Indosat Melalui UMB
Selain mentransfer pulsa melalui SMS, anda juga bisa mentransfer pulsa dengan mengetikkan UMB dari dial number atau aplikasi Telepon ponsel anda. Berikut ini nomor dial UMB-nya:
*123*7*2*3*1#
– Untuk IM3 & Mentari Ooredoo (Prabayar)
Atau
*123*7*1*6*1#
– Untuk Matrix Ooredoo (Pasca bayar)
Tekan nomor dial di atas di ponsel anda (di aplikasi Telepon, jika anda menggunakan smartphone). Lalu ikuti petunjuk selanjutnya.
Masa Aktif Setelah Transfer Pulsa
Dengan melakukan transfer pulsa, maka penerima pulsa juga akan bertambah masa aktif dan masa tenggangnya. Namun meski begitu, pengirim pulsa jangan khawatir masa aktifnya berkurang. Karena transfer pulsa tidak ikut mentransfer masa aktif anda (pengirimnya). Berikut ini rincian pertambahan masa aktif Indosat yang didapat dari transaksi Transfer Pulsa:
Tambahan Masa Aktif & Masa Tenggang Setelah Transfer Pulsa |
||
---|---|---|
Jumlah Transfer Pulsa | +Masa Aktif | +Masa Tenggang |
0 – <2.000K | 0 hari | 30 hari |
2.000 – <5.000K | 0 hari | 30 hari |
5.000 – <10.000K | 3 hari | 30 hari |
10.000 – <20.000K | 7 hari | 30 hari |
20.000 – <25.000K | 15 hari | 30 hari |
25.000 – <50.000K | 15 hari | 30 hari |
50.000 – <100.000K | 22 hari | 30 hari |
100.000 – <150.000K | 30 hari | 30 hari |
150.000 – <200.000K | 45 hari | 30 hari |
Syarat & Ketentuan Transfer Pulsa Indosat
- Nomor pengirim dan penerima masih dalam masa aktif (bukan masa tenggang)
- Maksimal transfer per hari adalah Rp 200.000
- Masa aktif dari transfer pulsa tidak bersifat akumulatif, maksimal 45 hari
- Minimal pulsa pengirim setelah transfer tidak boleh kurang dari Rp 5000.
- Pulsa yang diterima penerima akan ditambahkan ke pulsa utama
- Transfer pulsa hanya bisa dilakukan oleh pelanggan yang sudah menggunakan Indosat selama 180 hari (usia kartu 181 hari)
Frequently Ask Questions (FAQ)
A: Apakah bisa kirim Pulsa Indosat Ooredoo ke operator lain, misalnya ke Telkomsel (Simpati & Kartu AS), XL atau Tri
Q: Tidak bisa!
Itulah cara transfer pulsa Indosat Ooredoo ke sesama Indosat Ooredoo (Mentari, IM3, dan Matrix) yang bisa dilakukan melalui SMS maupun UMB.
Leave a Reply