ASUS dilaporkan berencana meluncurkan ponsel anyar mereka, penerus Zenfone 3 yaitu Zenfone 4 pada bulan Mei 2017 nanti.
Kolom Gadget – ASUS tampaknya akan meluncurkan ponsel terbaru mereka penerus Zenfone 3 dalam waktu dekat, menurut laporan baru yang bersumber dari Taiwan. Laporan ini juga sesuai dengan penuturan CEO ASUS Jerry Shen awal pekan ini.
Meurut laporan tersebut, ASUS Zenfone 4 akan diluncurkan pada bulan Mei 2017, waktu yang sangat berdekatan dengan peluncuran Zenfone 3 Zoom di CES dua minggu yang lalu. Namun ini memang sudah menjadi strategi penjualan ASUS, yang akan melakukan ‘penjualan ganda’ tahun ini.
Masih menurut laporan tersebut, ASUS bertujuan untuk mengapalkan lebih dari 20 juta perangkat. Sayang, sumber yang berasal dari rantai pasokan ASUS di Taiwan itu tidak mengungkap lebih jauh mengenai ponsel yang dimaksud.
Sejauh ini sedikit bocoran yang diketahui mengenai ponsel tersebut adalah layar 5,2 inch dengan baterai 4850mAh, namun jangan terlalu dipercaya karena semua bisa berubah pada waktunya.
Leave a Reply